Tim Sterad Tinjau Sasaran TMMD Ke-104 Wilayah Kodim Manokwari
Papua Barat Februari 26, 2019 redaksi papua 0


PAPUADALAMBERITA.COM, MANOKWARI – Dalam rangka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke – 104 di wilayah Kodim 1801/Manokwari. Tim Sterad melaksanakan kunjungan ke sasaran TMMD ke-104 di Kampung Ukopti Distrik Tanah Rubuh Kabupaten Manokwari Propinsi Papua Barat, Rabu (20/02/2019)
Kunjungan Sterad dipimpin Letkol Inf Hadi didampingi Paban Bakti Sterdam XVIII/Kasuari Kapten Kav Taufiq dan Pasiterdim 1801/Manokwari.
Kunjungan tim Sterad untuk melihat persiapan pelaksananan TMMD yang akan dilaksanakan Kodim 1801/Manokwari. Untuk persiapan TMMD ke-104 ini, Kodim 1801/Manokwari sudah melaksanakan Kegiatan Pra TMMD terlebih dahulu pada tanggal 11 Februari 2019.
Di Lokasi TMMD, Letkol Inf Hadi memberikan pengarahan kepada anggota Kodim 1801/Manokwari yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Selanjutnya Tim Sterad melihat kondisi fisik sasaran awal untuk pembangunan tiga unit rumah dan pengerasan jalan sepanjang 600 meter.
Selain mengecek sasaran TMMD, Tim Sterad juga melaksanakan komunikasi sosial dengan masyarakat maupun tokoh masyarakat di sekitar lokasi sasaran TMMD, tentang kegiatan TMMD ke-104 dengan harapan bahwa kegiatan tersebut dapat memberikan manfaat bagi masyarakat di lokasi tersebut.
Letkol Inf Hadi sangat puas melihat persiapan Kodim 1801/Manokwari dalam pelaksanaan Kegiatan TMMD ke – 104 di Kampung Ukopti dikarenakan material untuk kegiatan sudah disipakan serta tambahan tenaga bantuan dari masyarakat setempat.(tam)
Related Posts
-
Kodim Manokwari Laksanakan Pra TMMD Ke-104 di Kampung Ukopti
PEMBUKAAN akses jalan Pra TMMD Kodim Manokwari di Kampung Ukopti. FOTO: penerangan kodim manokwari/papuadalamberita.com PAPUADALAMBERITA.COM,…
-
Upacara SMA Negeri 1 Manokwari
UPACARA bendera SMA Negeri 1 Manokwari, Senin (28/1). FOTO:rustam madubun/papuadalamberita.com DIREKTUR Lalulintas Polda Papua Barat,…
-
50 Persen Lahan Perpanjangan Bandara Manokwari Telah Dibebaskan
ASISTEN SATU Bidang Pemerintahan Setda Manokwari, Wanto.FOTO: antaranews Papua Barat.toyiban./papuadalmberita.com PAPUADALAMBERITA.COM, Manokwari - Pemerintah Kabupaten…
-
Kalahkan Bournemouth, Liverpool Kembali Ke Puncak Liga Inggris
Mohamed Salah (tengah).FOTO: reuters PAPUADALAMBERITA.COM, Jakarta - Liverpool kembali ke puncak Liga Premier Inggris saat…
-
Tim Asnis Penyelenggaraan Binter Kunjungi Koramil 1801-0/Manokwari
TANYA jawab Tim Asnis dan warga di Koramil 1801-1/Manokwari, Senin (18/02/2019). FOTO: penerangan kodim manokwari/papuadalamberita.com…
No comments so far.
Be first to leave comment below.