BAPENDA PAPUA BARAT
Papua Barat

Bagian (2) Refleksi Akhir Tahun Penjabat Gubernur Papua Barat Tahun 2022

187
×

Bagian (2) Refleksi Akhir Tahun Penjabat Gubernur Papua Barat Tahun 2022

Sebarkan artikel ini

Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw. PAPUADALAMBERITA. FOTO: RUSTAM MADUBUN.

PAPUADALAMBERITA.COM. MANOKWARI – Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Manokwari berhasil mewujudkan 5 dari 6 Usulan Rencana strategis percepatan pembangunan Manokwari, pembentukan satuan tugas pengendali ketahanan pangan di Provinsi Papua Barat.

Baca juga: Bagian (3) Refleksi Akhir Tahun Penjabat Gubernur Papua Barat Tahun 2022  

Tim percepatan evaluasi dan peningkatan indeks inovasi daerah menjadikan provinsi Papua Barat sebagai rule model pemerintahan otonomi khusus di Tanah Papua.

Penataan Birokrasi dan Penyelesaian masalah honorer 512 orang, pengawasan dan evaluasi kinerja aparatur di lingkungan pemerintah daerah Papua Barat dalam rangka menwujudkan tata kelola Pemerintahan yang baik dan bersih.

Meninjau dan menyelamatkan Aset Pemerintah Daerah yang rusak akibat tidak dirawat. keamanan wilayah, sigap dan tanggap merespon dan membantu korban bencana banjir di Wasior Kabupaten Teluk Wondama dan Kota Sorong; b) Merangkul anak-anak muda/milenial untuk ikut serta peduli dalam membangun daerah; c) Silaturahmi dan membangun kerjasama dengan MRPB, TNI, POLRI, Pemerintah Kabupaten/ Kota (para Bupati/ Walikota) serta para Tokoh Adat, Tokah Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda dan Komunitas Paguyuban Nusantara, maupun pimpinan Lembaga-lembaga Keagamaan untuk menjaga Kondusifitas Daerah.

Penanganan pandemi COVID-19 DI DAERAH Upaya untuk Penanganan Pandemi Covid-19 di Daerah dilakukan dengan beberapa Kegiatan diantaranya mendorong percepatan vaksinasi dosis 1-3 pada beberapa Kabupaten yang Cakupan 7 Vaksinas terendah dengan membangun Komunikasi atau sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya Vaksinasi untuk menghindari ancaman covid dengan berbagai varian yang sedang mengancam kehidupan manusia.

Menyiapkan atau mamastikan tersedianya Stok Vaksin yang cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat; c) Bekerja Sama dengan TNI, POLRI Dinas Kesehatan untuk membuka Pos-pos Vaksinasi di Beberapa tempat Publik untuk mengejar cakupan vaksinasi yang masih rendah; d) Meningkatkan partisipasi masyarakat terhadap gerakan vaksinasi.

Pemulihan ekonomi dengan melibatkan swasta upaya untuk pemulihan ekonomi dengan melibatkan swasta dilakukan dengan beberapa kegiatan diantaranya:

Berhasil mendorong pertumbuhan ekonomi dari -0,04% pada triwulan i menjadi 6,07% di triwulan ii; 8 b) sebagai tuan rumah pelaksanaan women 20 yang digelar di Manokwari, Papua Barat dengan mengangkat isu perempuan pedesaan dan anak berkebutuhan khusus dan melahirkan 6 butir rekomendasi pesan moral/ Manokwari message yang kemudian memberi dampak terhadap tingkat penghunian hotel dan restoran yang menurut data BPS bulan Agustus 2022, tertinggi secara nasional.

Mendorong Pertumbuhan UMKM dengan melibatkan Kaum Milenial sekaligus Mendorong Regulasi Produk Lokal yaitu Ranpergub tentang Percepatan Peningkatan Penggunaan Produk Lokal Unggulan untuk menyukseskan Gerakan Bangga Produk Provinsi Papua Barat (untuk sekarang telah selesai dikonsultasikan kepada Kemendagri dan tinggal menunggu Nomor Registrasi), sejalan dengan Topik Peningkatan Ekonomi Kreatif Y20 pada acara Side Event G20 di Manokwari Papua Barat.

Melakukan Program-program Keberpihakan dalam meningkatkan daya beli masyarakat untuk menekan angka inflasi di bawah 3 %, dan 9 Memimpin Rapat Tim Pengendali Infalsi Daerah (TPID) se-Papua Barat Tahun 2022 sekaligus melakukan Monitoring ketersediaan minyak Goreng Curah sebagai bentuk upaya-upaya pengendalian Inflasi daerah dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok.

Melakukan Blusukan Belanja Masalah pada beberapa sentra ekonomi diantaranya Mengunjungi Pasar Mama-mama Papua dan Kawasan Wisata Surfing di Amban Pantai Manokwari yang sering digunakan oleh Wisatawan Asing pada musim tertentu.

Kawasan ini Potensial dikembangkan sebagai Kawasan Pertumbuhan Ekonomi Baru dengan melibatkan banyak sektor untuk iven selancar Internasional. (bersambung ke bagian 3)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *