Papua Barat

DPC Demokrat Fakfak Telah Serahkan Dua Nama Bacabup dan Satu Bacawabup ke DPP

609
×

DPC Demokrat Fakfak Telah Serahkan Dua Nama Bacabup dan Satu Bacawabup ke DPP

Sebarkan artikel ini
DPC Partai Demokrat Fakfak
Ketua DPC Partai Demokrat Fakfak, Fredy Kerryanto. Sabtu (27/4/2024). FOTO : ISTIMEWA. PAPUADALAMBERITA.COM.
Print

PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Setelah 12 hari membuka penjaringan bakal calon Kepala Daerah dan bakal calon Wakil Kepala Daerah akhirnya pada tanggal 25 April 2024, pukul 00.00 WIT,Team penjaringan CAKADA  Dewan Pimpinan Cabang (DPC)  Partai Demokrat Fakfak menutup penjaringan pendaftaran.

Selama 12 hari sejak dibukanya tahapan penjaringan dan pendaftaran bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati Fakfak, 2 (dua) bakal calon Bupati yang telah mendaftar yakni Samaun Dahlan, S.Sos., MAP dan Abdul Razak Ibrahim Rengen, SH., M.Si serta satu nama bakal calon Wakil Bupati atas nama Apolus Iba.

Dari dua nama bakal calon Bupati Fakfak (Samaun Dahlan, S.Sos., MAP dan Abdul Razak Ibrahim Rengen, SH., M.Si) dan satu nama bakal calon Wakil Bupati Fakfak (Apolus Iba), yang sudah mendaftar di Partai Demokrat Fakfak, menurut Fredy Kerryanto, kini tiga nama tersebut telah diserahkan ke DPD PD Papua barat dan DPP Partai Demokrat di Jakarta.

“Dua nama bakal calon Bupati Fakfak tersebut dan satu nama bakal calon Wakil Bupati yang sudah mendaftar secara resmi di Demokrat Fakfak, kini nama para calon kandidat tersebut sudah diserahkan ke DPP melalui DPD Demokrat Papua Barat dan tadi juga (Jumat, 26/4/2024) Ketua DPD Partai Demokrat Papua Barat Fredy Thie yang juga  Bupati Kaimana dan DPC Se – Papua Barat telah memaparkan hasil penjaringan di hadapan DPP Demokrat,” ungkap Ketua DPC Demokrat Fakfak, Fredy Kerryanto, dari Jakarta melalui kontak aplikasi WhatsAap, Jumat malam (26/4/2024) sekitar pukul 23.45 WIT.

Setelah pemaparan hasil penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati dari tiap daerah di wilayah Maluku dan se – Papua, lanjut Fredy Kerryanto, maka dalam waktu dekat DPP Partai Demokrat akan memberikan surat tugas untuk bakal calon yang akan diusung Partai Demokrat di Pilkada 2024.

Khusus untuk bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati Fakfak yang sudah mendaftar di Partai Demokrat, DPC Demokrat Fakfak memaparkan visi – misi para bakal calon termasuk biodata yang diterima saat pendaftaran.

Tentunya kata Fredy, mengingat hasil Pileg 2024 Fakfak Partai Demokrat hanya memiliki satu kursi di DPRD Fakfak dari DAPIL I, sehingga perlu adanya koalisi bersama oleh sebab itu dalam surat tugas untuk bakal calon Bupati harus memenuhi satu poin yang meminta bakal calon untuk berkoalisi dengan Partai lain sehingga akan memenuhi persyaratan pencalonan.

“Bakal calon harus juga menginformasikan ke DPP Demokrat kalau telah mendapatkan surat tugas dari Partai lain  sehingga nantinya berkoalisi dengan Demokrat agar memenuhi syarat pencalonan untuk disung di Pilkada 2024,” tutur Fredy Kerryanto.

Bila poin tersebut telah terpenuhi maka bakal calon yang mendapat surat tugas dari DPP Demokrat akan dipanggil untuk memaparkan visi misi yang barang tentu visi misi tersebut tidak jauh berbeda dengan 10 program Ketua Umum DPP Demokrat AHY, ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Ketua DPC Demokrat Fakfak, juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Fakfak khususnya masyarakat Fakfak di daerah pemilihan (Dapil) Fakfak I (satu) yang mempercayakan Demokrat mendapatkan satu kursi di DPRD Fakfak.

“Sebagai Ketua DPC Partai Demokrat menyampaikan terima kasih atas kepercayaan masyarakat Fakfak yang berada di Dapil Fakfak I (satu) sehingga dalam Pileg 2024, Demokrat mendapat satu kursi keterwakilan dari dapil I di DPRD Fakfak,” tutupnya. (RL 07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *