Papua Barat

Jelang 1 Desember, Polres Fakfak Perketat Pengamanan, Semalam Swiping Sajam dan Senpi Amankan Satu Katapel

216
×

Jelang 1 Desember, Polres Fakfak Perketat Pengamanan, Semalam Swiping Sajam dan Senpi Amankan Satu Katapel

Sebarkan artikel ini
Print

Jelang 1 Desember, Polres Fakfak perketat pengamanan dengan melaksanakan razia senpi dan sajam. FOTO ; RICO LET’s/papuadalamberita.com.

PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Jelang 1 Desember yang diperingati sebagai kelahiran Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Fakfak Papua Barat, jajaran Polres Fakfak mulai memperketat pengamanan.

Salah satu bentuk upaya Polres Fakfak dengan memperketat pengamanan di kota pala Fakfak Papua Barat, semalam (Selasa,27/11), Polres Fakfak menggelar operasi razia sejata tajam dan senjata api yang dipusatkan di perempatan jalan Izack Telussa.

Dalam rasia yang dipimpin langsung Kasat. Lantas Polres Fakfak, IPTU. Yosias S. Tatuhey, S.Sos, puluhan kendaraan baik roda dua dan roda empat yang melewati perempatan jalan Izack Tellusa Fakfak diberhentikan untuk diperiksa seluruh barang bawaan pengendara.

Sejumlah kendaraan roda dua yang dihentikan tak segan – segan untuk diperiksan bagasinya termasuk barang bawaan yang dibawa pengendara kendaraan bermotor tersebut, razia sajam dan sempi yang berlangsung kurang lebih 1 jam lebih mendapat perhatian dari sejumlah masyarakat Fakfak yang ada disekitar lokasi razia.

Razia sajam dan senpi yang digelar Selasa (27/11) malam, tidak menemukan adanya senjata tajam dan senjata api yang dibawa pengendara dan penumpang kendaraan bermotor yang kena razia, namun Polisi hanya mengamankan 1 katapel yang dibawa salah satu pengendara kendaraan roda dua di jalan Izack Tellusa.

Razia kendaraan bermotor untuk pemeriksaan senjata tajam dan senjata api yang digelar Polres Fakfak, Selasa Malam, 27/11-2019. FOTO : RICO LET’s./papuadalamberita.com

Kasat Lantas Polres Fakfak, IPTU. Yosias S. Tatuhey, S.Sos, kepada papuadalamberita.com. di lokasi razia, membenarkan, razia kendaraan bermotor yang dipimpinnya tersebut merupakan langkah Polres Fakfak untuk memperketat pengamanan menjelang hari lahirnya Organisasi Papua Merdeka (OPM) setiap 1 Desemeber.

Orang nomor satu di Satuan Lalu Lintas Polres Fakfak, membenarkan, dari razia yang digelar selama 1 jam itu, tidak menemukan Senpi dan Sajam (senjata api dan senjata tajam) namun petugas hanya mengamankan satu katapel yang dibawa salah satu pengendara kendaraan bermotor roda dua.

Sementara itu, Kapolres Fakfak. AKBP. Ary Nyoto Setiawan, S.IK, MH, yang dihubungi papuadalamberita.com. via kontak WhatsAap, membenarkan, jelang peringatan hari lahirnya Oragnisasi Papua Merdeka (OPM) yang diperingati setiap 1 Desember maka menjelang 1 Desember 2019, Polres Fakfak mulai memperketat pemngamanan di Kota Pala Fakfak, Kota Perjuangan..

Untuk memperketat pengamanan di Fakfak jelang 1 Desember, maka Polres Fakfak dengan melibatkan semua fungsi yang ada mulai melakukan pengamanan mulai dari tanggal 27 November hingga 3 Desember 2019 mendatang, tandas Kapolres AKBP. Ary Nyoto Setiawan, kepada media online ini via kontak WhatsAap, Selasa (27/11) malam.(RL 07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *