PAPUADALAMBERITA.COM.MANOKWARI- Kabupaten Manokwari akan menjadi tuan rumah Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Nasional XIV yang dijadwalkan berlangsung pada Juni 2025.
“Kami berharap persiapan-persiapan bisa terus berjalan lancar, sehingga tamu-tamu yang datang akan merasa nyaman di Manokwari,” ujar Penjabat (Pj) Sekda Papua Barat Dr. Yacob S. Fonataba, SP., MSI kepada wartawan di Kantor Gubernur Papua Barat, Jumat (10/1/2025).
Pesparawi Nasional XIV diperkirakan akan dihadiri sekitar 8.000 hingga 9.000 peserta dan tamu, angka yang cukup besar mengingat kapasitas penginapan di Manokwari yang hanya dapat menampung setengah dari jumlah tersebut.
Untuk mengatasi kekurangan ini, Sekda menyebutkan bahwa panitia telah menyiapkan beberapa alternatif penginapan, seperti menggunakan gedung-gedung, balai, dan asrama yang tersedia di Manokwari.
“Di Manokwari, kami sudah menyiapkan beberapa gedung untuk kegiatan lomba, seperti Gedung Dharma Wanita, Auditorium PKK, Aula Kampus Unipa, dan Arfak Convention Hall milik Polda Papua Barat,” jelasnya.
Sekda juga menambahkan bahwa panitia berencana bekerja sama dengan Unipa untuk menggunakan asrama mereka, serta meminta bantuan armada laut milik TNI Angkatan Laut dan PT Pleni untuk menyediakan penginapan apung bagi peserta.
“Kami juga menyurati Panglima TNI AL untuk meminta bantuan armada laut sebagai penginapan apung, dan juga telah berkomunikasi dengan perusahaan-perusahaan penerbangan untuk menambah jumlah penerbangan ke Manokwari,” tambahnya.
Dalam hal transportasi, panitia berharap agar semua peserta dapat tiba tepat waktu, sehingga acara dapat berjalan lancar dan efisien tanpa peserta terlalu lama berada di kota.
Semua persiapan ini diharapkan dapat memastikan kelancaran Pesta Paduan Suara Gerejawi Nasional XIV yang akan menjadi perhelatan besar di Papua Barat.(rustam madubun)