Papua Barat

Tinggalkan Jabatan Kabag Ops, Kompol Wisnu Prasetyo Pamit dari Polres Fakfak

516
×

Tinggalkan Jabatan Kabag Ops, Kompol Wisnu Prasetyo Pamit dari Polres Fakfak

Sebarkan artikel ini
Print

Kompol Wisnus Prasetyo, SH.,S.IK., Saat Menjalani Serah Terima Jabatan Kabag Ops Polres Fakfak Yang Berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Fakfak. Jumat 10 Maret 2023. PAPUADALAMBERITA.COM. FOTO : ISTIMEWA.

PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Polres Fakfak baru saja melaksakana serah terima jabatan (Sertijab) 5 Pejabat Utama. Sertijab yang dilaksanakan Polres Fakfak ini berdasar pada Surat Telegram Kapolda Papua Barat dengan nomor : ST/66/II/KEP/2023, tertanggal 27 Februari 2023, terkait mutasi 213 anggota di Wilayah Hukum Polda Papua Barat.

Dari 5 Pejabat Utama yang melaksanakan Sertijab tersebut, salah satunya Kompol Wisnu Prasetyo, SH.,S.IK.  yang selama ini telah melaksanakan tugas selama 9 bulan sebagai Kabag Ops. Polres Fakfak.

Ternyata lelaki asal Jepara Jawa Tengah jebolan Akademi Kepolisian (AKPOL) tahun 2010 punya segudang pengalaman di Reserse sehingga pernah menjabat sebagai Kanit I Subdit I Ditreskrimsus Polda Papua Barat dan setelah 9 bulan menjabat Kabag Ops Polres Fakfak, suami dari Ny Yuliana Budiarti, SH, harus ditarik kembali masuk Polda Papua Barat untuk mengisi jabatan Kasubdit I Ditreskrimsus Polda Papua Barat.

Ayah 2 anak yang murah senyum ini juga pernah menjabat sebagai Kasat Reskrim di Polres Kediri Kota, Polda Jawa Timur pada tahun 2014 dan kembali lagi menjabat Kasat Reskrim Polres Lamongan Polda Jawa Timur pada tahun 2016 dan melanjutkan pendidikan PTIK di tahun 2017.

Kompol Wisnu Prasetyo, SH, SIK, setelah menyelesaikan pendidikan di lembaga pendidikan kedinasan Pendidikan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) tahun 2017, langsung ditugaskan di Polda Papua Barat dari tahun 2018 hingga 2023 dengan jabatan baru sebagai  Kasubdit I Ditreskrimsus Polda Papua Barat.

Jabatan Kabag Ops Polres Fakfak yang telah dijabat selama 9 bulan akhir ditinggalkan dan jabatan tersebut dipercayakan kepada AKP. Tamrin Sirin yang sebelumnya menjabat di sebagai Paur Binopsnal Ditresnarkoba Polda Papua Barat.

Usai jalani Sertijab Kabag Ops Polres Fakfak bersama 4 PJU lainnya, yang berlangsung di lapangan apel Mapolres Fakfak, Kompol Wisnu Prasetyo, SH.,S.IK, hanya menuliskan pesan singkat di group aplikasi WhatsAap Humas Res Fakfak dan Pers, “Assalamualaikum wr wb, Mohon ijin senior dan rekan2 media.

Dengan dilaksanakannya serah terima jabatan Kabagops Polres Fakfak hari ini kami mohon diri dan mhn ijin keluar dari WAG. Terimakasih atas kerjasama dan dukungan dari rekan – rekan,  sekaligus kami meminta maaf yang sebesar – besarnya bila ada salah kata maupun perbuatan mohon dimaafkan, tulisnya.

“Salam sehat dan sukses untuk kita semua dan semoga silaturahmi tetap terjaga,” tutup Kompol Wisnu Prasetyo, SH, SIK, yang beberapa hari kedepan bersama keluarganya akan meninggalkan Fakfak untuk melaksanakan tugas baru di Ditreskrimsus Polda Papua Barat.(RL 07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *