PAPUADALAMBERITA. VIDEO: polda papua barat
PAPUADALAMBERITA.COM. MANOKWARi – Semarak merah putih Polda Papua Barat menyambut Hari Ulang Tahun Ke-75 Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) 17 Agustus 2020.
Semarak merah putih itu diawali dari percakapan seorang ayah dan putranya tentang Papua itu Indonesia, kemudian sang anak itu membawa benderah merah putih di serahkan ke Kapolda Papua Barat Irjen Pol Drs Tornagogo Sihombing di halaman markas Polda Papua Barat.
Dalam video yang berudurasi tiga menit 31 detik itu, kemudian dilanjutkan dengan konvoi kenderaan bermotor dengan bendara merah putih keluar dalam halaman markas Polda Papua Barat. Dilanjutkan dengan pawai motor johonson di perairan Pulau Mansinam, Manokwari.
Ada juga semarak merah putih di Pulau Mansinam, sampai ke gunung botak, Kabupaten Manokwari Selatan. Kemudian diakhir video itu Kapolda Papua Barat, Wakapolda Papua Barat serta Ketua Bhyangkari Polda Papua Barat, anggota Polda Papua Barat menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke 75 Kemerdekaan Indonesia, yang ditutup dengan ucapan kalimat “Jayalah Papuaku, Jayalah Indonesiaku, Indonesia Maju”.
Video ini kini menjadi viral di akun-akun media sosial, akun yotube, facebook dan instgram, yang diposting oleh warga serta sejumlah anggota polsi Polda Papua Barat, termasuk dari beberapa Polres di Papua Barat, dan Humas Polda Papua Barat bahkan beredar luas di grup-grup whtasapp.(tam)