Tim Kesehatan Covid -19 Fakfak, Saat Bekerja Mengatasi Penyebaran Covid -19. FOTO : Istimewa./papuadalamberita.com.
Pelaku Perjalanan Masuk Fakfak Yang Sedang Menjalani Pemeriksaan Sesuai Protokol Kesehatan Covid -19. FOTO : Istimewa./papuadalamberita.com.
PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Setelah sempat bertahan di zona hijau selama beberapa pekan dan kembali ke zona merah akibat 9 orang warga Fakfak yang merupakan pelaku perjalanan dinyatakan positif Corona Virus Disease 2019.
Dari 9 orang dinyatakan positif dan terakhir turun menjadi 1 kasus dikarenakan 8 orang positif corona virus dinyatakan sembuh dan kini 4 orang dinyatakan positif Covid -19 dengan riwayat perjalan Makasar – Sorong – Fakfak dengan menggunakan pesawat dan 2 orang pelaku perjalanan laut dari Makasar – Sorong – Fakfak dan Ambon – Fakfak.
Juru Bicara Pemkab Fakfak Covid -19, dr. Subhan Rumoning, Sp.PD, kepada papuadalamberita.com. via kontak WhatsAap, mengatakan, saat ini di Fakfak terdapat 5 kasus positif Covid -19, yang sedang menjalani karantina terpusat di Balai Diklat Pemkab Fakfak.
Dari 5 kasus positif, 1 kasus lama dan 4 kasus baru positif Covid -19, dengan riwayat perjalanan 3 orang dari Makasar – Sorong Fakfak, 2 orang menggunakan jasa penerbangan sedasngkan 1 orang menggunakan kapal laut KM. Mitra Pertama sedangkan 1 kasus lagi penumpang KM. Nggapulu yang baru tiba Jumat dini hari (11/9/2020) dari Ambon.
“Dari 5 kasus, 4 kasus baru positif Covid -19, yakni Ny. WA (50) penumpang Wing Air Sorong – Fakfak, Tn. HB (28) penumpang Wings Air Makasar – Sorong – Fakfak, Ny. RR (53) penumpang KM. Mitra Pertama Makasar – Sorong – Fakfak dan Ny. FU (47) penumpang KM. Nggapulu Ambon – Fakfak”, tandas dr. Subhan Rumoning, Sp.PD.
Dari 5 orang positif Covid -19 di Fakfak, satu pasien Covid -19 dengan inisial Tuan SM berusia 80 tahun yang masuk ke Fakfak menggunakan Kapal KM. Sabuk Nusantara dari Bula Seram Bagian Timur.
Kini kata Subhan sapaan akrab dr. Subhan Rumoning, Sp.PD, 4 orang warga Fakfak , yang merupakan pelaku perjalanan sedang menjalani penangaan tim Covid -19, di karantina terpusat Balai Diklat Pemkab Fakfak.
Lebih lanjut menurutnya, dari semua kasus positif Covid -19, di Kabupaten Fakfak belum terdapat adanya penyebaran transmisi lokal Covid -19 karena semua kasus tersebut merupakan pelaku perjalanan yang datang dari luar Fakfak.
“Belum ditemukan penyebaran transmisi lokal Covid -19 di Fakfak, semua yang dinyatakan positif corona virus adalah pelaku perjalanan yang datang dari luar Fakfak”, tutur Subhan Rumoning yang kesehariannya menjabat sebagai Direktur RSUD Fakfak.
Walaupun belum terdapat kasus positif covid -19, pada transmisi lokal di Fakfak, Subhan Rumoning, berharap agar warag Fakfak harus patuh melaksanakan protokol kesehatan Covid -19, dengan menjaga kebersihan diri, selalu menggunakan masker saat keluar rumah dan selalu cuci tangan.
Sementara itu, Juru Bicara Pemkab Fakfak Covid -19, Gondo Suprapto, SKM, M.Si, mengatakan, total kasus positif Covid -19 sejak 10 April 2020 hingga hari ini (Sabtu,12/9/2020) sebanyak 29 kasus.
Dari 29 kasus positif Covid -19 di Fakfak, 26 kasus sudah sembuh dan saat ini masih ada 5 kasus positif Covid -19 yang masih menjalani karantina terpusat di Balai Diklat Pemkab Fakfak dan 5 kasus positif Covid -19 tersebut kondisi meraka sehat – sehat tanpa gejala.(RL 07)