Papua Barat

Diapresiasi, Papua Barat Raih 10 Besar LASQI Nasional

165
×

Diapresiasi, Papua Barat Raih 10 Besar LASQI Nasional

Sebarkan artikel ini
Print

Kontingen LASQI Papua Barat. FOTO: DOKUMENTASI LASQI PAPUA BARAT/papuadalamberita.com

PAPUADALAMBERITA.COM. MANOKWARI – Kontingen LASQI Papua Barat meraih 10 besar dan mendapat juara favorit LASQI Nasional yang digelar di Kota Ambon, Provinsi Maluku, pada 25 – 29 November 2019.

Ketua kontingen LASQI Papua Barat sekaligus Ketua DPD Kota Sorong, M. Sanusi Rahaningmas,S.Sos, M.M, S.IP merasa puas dan berterima kasih atas perolehan hasil peserta lomba.

“Meskipun kita berhadapan dengan provinsi-provinsi yang sangat luar biasa dalam hal QASIDAH, vokalis gambus dan kolaborasi yang sangat mahir dan berpengalaman tapi Papua Barat Alhamdulillah bisa menyaingi 20 Provinsi lainya sehingga berada pada urutan 10 besar setelah merah tiga juara harapan pada tiga mata lomba dan satu juara Favorit,” kata Sanusi Rahaningmas melalui keterangan tertulisnya yang diterima media ini, Senin (2/12/2019).

Lanjut Sanusi menyampaikan kepuasannya karena persiapan tim LASQI Papua Barat hanya kurang lebih 1 bulan akibat terlambatnya edaran atau surat pemberitahuan yang disebarkan panitia akibat kondisi alam Kota Ambon gempa bumi.

Tapi tidak menyurutkan semangat para kontingen dari berbagai provinsi yang ikut ambil bagian termasuk Bali dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

Bahwa kegiatan dimaksud di ikuti bukan semata mata untuk mencari juara tapi juga sebagai ajang silaturahim sesama umat muslim dan juga umat lainya dalam ivent tersebut.

“Kegiatan di Ambon kepanitiaanya bukan saja melibatkan orang-orang Muslim tetapi sebaliknya banyak melibatkan orang-orang nasrani karena ketua panitianya adalah sekda kota ambon dan Walikotanya bukan seorang Muslim.” Ujar anggota DPD RI Dapil Papua Barat itu.

Mantan anggota legislatif Papua Barat tiga periode itu mengatkan, satu hal yang membuat kebanggaan dan penghargaan kontingen Papua Barat adalah pelayanan yang cukup luar biasa mulai dari saat tiba di bandara sampai pada penempatan khafilah hingga pemulangan khafilah.

“Kami mengapresiasi Panitia dan LO dari OPD Dinas PU Kota Sorong dan jajaran yang tugasnya adalah melayani dan mendampingi kontingen Papua Barat sebagai ketua kontongen saya menyampaikan Apresiasi dan penghargaan serta terima kasih yang tak terhingga wabil khusus walikota dan Sekda kota Ambon yang luar biasa,”ucapnya.

Sebagai ketua DPD Kota Sorong dan sekaligus ketua kontingen Papua Barat, Sanusi Rahaningmas juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Gubernur, Wakil Gubernur, Sekda dan Kepala BKAD Provinsi Papua Barat. Sekda yang senantiasa memperhatikan dan membantu tim LASQI andalan Papua Barat itu.

sehingga setiap Tahun LASQI Papua Barat bisa ikut mengambil bagian pada iven-iven tingkat nasional. “Muda-mudahan satu saat Bapak Gubernur bisa nerkenaan menerima Papua Barat sebagai tuan rumah pada Iven LASQI nasional tersebut.” harap Sanusi.

Apresiasi juga disampaikan kepada DPW LASQI Papua Barat yang memberikan kepercayaan kepada DPD LASQI Kota dan Kabupaten Sorong untuk mewakili Provinsi ini iven nasional tahun 2019.

“Tak lupa saya ucapan terima kasih kepada ketua DPD Kabupaten Sorng dan Tambrauw yang sudah ikut berpatisipasi dan kepada semua kontingen tanpa terkecuali telah memberikan yang terbaik, atas jerih payah dan kerja sama yang baik, semoga kedepan LASQI Papua Barat jauh lebih Baik,’’ ujarnya .(tam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *