Papua Barat

Hadiri Halal Bihalal FKPPI TNI – Polri dan Pemerintah Daerah, Dandim 1803/Fakfak Tekankan Hal Ini

81
×

Hadiri Halal Bihalal FKPPI TNI – Polri dan Pemerintah Daerah, Dandim 1803/Fakfak Tekankan Hal Ini

Sebarkan artikel ini
Print

Dari Kiri ke Kanan : Dandim 1803/Fakfak Letkol Inf. Tri Handoko Wicaksono, Wakil Bupati Fakfak Yohana Dina Hindom, Ketua FKPPI PC. 3203 Kabupaten Fakfak Muhammad Soleh, S.Hut.,M.Si., Danrem 182/JO Kolonel Inf. Hartono,  S.IP. Ketika Menghadiri Halal Bihalal FKPPI dan TNI – Polri. Jumat 19 Mei 2023. PAPUADALAMBERITA.COM. FOTO : KODIM 1803/FAKFAK. 

Halal Bihalal FKPPI, TNI – Polri dan Pemerintah Daerah Yang Berlangsung di Aula Makodim 1803 Fakfak. Jumat 19 Mei 2023. PAPUADALAMBERITA.COM. FOTO : KODIM 1803/FAKFAK.

PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Dandim 1803/Fakfak Letkol Inf. Tri Handoko Wicaksono, meminta para anggota FKKPI agar mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan kehidupan yang aman, damai dan tentram.

Menurut Tri Handoko Wicaksono, anggota FKKPI sebagai generasi penerus dari pada perjuangan orang tua kita demi mempertahankan NKRI dan kehidupan yang aman, damai dan tentram.

“Saya menghimbau kepada para pemuda khususnya para anggota FKPPI, kita harus lebih peka menghadapi situasi dan kondisi saat ini baik di Wilayah Papua maupun Papua Barat khususnya di Wilayah Kabupaten Fakfak, jangan terlena dan lengah, sebab masih ada saudara – saudara kita yang masih ingin dan terus menerus menghancurkan impian dan perjuangan para sesepuh dan orang tua kita dengan ingin memisahkan diri dari Bingkai NKRI, Untuk itu saya himbau kepada para FKPPI, para pemuda dan generasi penerus, tugas kita untuk terus menjaga dan memelihara kedaulatan NKRI, sesuai perjuangan dan impian para Leluhur kita,” himbau Dandim Letkol Inf. Tri Handoko Wicaksono ketika menghadiri acara Halal Bihalal FKPPI dan TNI – Polri tahun 2023 yang berlangsung di Aula Makodim 1803 Fakfak, Jumat (19/5/2023).

Dalam kesempatan tersebut Dandim 1803/Fakfak selaku Pembina FKPPI menyampaikan kegiatan Halal bihalal ini merupakan salah satu wadah atau sarana untuk kita dapat berkumpul dan bersilaturahmi antara FKPPI, TNI-POLRI juga Pemerintah Daerah.

Lebih lanjut dikatakan, halal bihalal kali ini dengan mengusung tema “Menjalin Silaturahmi Sebagai Satu Modal Terwujudnya Fakfak Tersenyum”, merupakan harapan kami selaku pembina FKPPI, dan ini tidak hanya menjadi slogan namun dapat menjadi wujud karya atau kegiatan serta dapat selalu bersinergi, baik bersama TNI, Polri maupun dengan Pemerintah Daerah,tegas Dandim.

Halal Bihalal FKPPI TNI – Polri bersama Pemerintah Daerah yang berlangsung di Aula Makodim 1803 Fakfak, selain dihadiri keluarga besar FKPPI PC. 3203, juga dihadiri Wakil Bupati Fakfak, Yohana Dina Hindom, SE.,MM., Danrem 183/JO Kolonel Inf. Hartono, S.IP., Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Fakfak, Muhammad Soleh, S.Hut.,M.Si., yang juga selaku Ketua FKPPI PC. 3203 Kabupaten Fakfak. (rls/RL 07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *