PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Jabatan Danrem 182/JO, Korem XVIII/Kasuari akhirnya berganti setelah Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., menerbitkan suart keputusan Nomor : Kep/167/III/2025, tentang Pemberhentian dari dan pengakatan dalam jabatan di lingkungan TNI Angkatan Darat, yang diterbitkan di Jakarta pada tanggal 17 Maret 2025.
Berdasarkan surat Kasad Jenderal TNI. Maruli Simanjutak dengan nomor : Kep/167/III/2025, maka kini Jabatan Danrem 182/JO (Jazirah Onim) yang dijabat Kolonel Inf. Aswin Kartawijaya selama kurang lebih satu tahun harus berganti.
Dalam Surat Keputusan Kasad Maruli Simanjuntak, Kolonel Inf. Aswin Kartawijaya dipromosikan pada jabatan baru sebagai Wakil Komandan Detasemen Markas Markas Besar Angkatan Darat (Wadan Denma Mabesad).
Atas promosi jabatan baru bagi Kolonel Inf. Aswin Kartawijaya maka Kasad Jenderal TNI. Maruli Simanjntak, M.Sc menunjuk Kolonel Inf. Irwan Budiana, SE., MM., M.Han menduduki jabatan Danrem 182/JO, Kodam XVIII/Kasuari.
Kolonel Inf. Irwan Budiana, SE., MM., M.Han, sebelum ditunjuk menjabat Danrem 182/JO, Perwira Menengah TNI AD ini menjabat sebagai Asisten Personel (Aspers) Kasdam I/BB (Bukit Barisan). Dia juga pernah menjabat Dandim 0620/Kabupaten Cirebon
Pergantian jabatan Danrem 182/JO ini, dibenarkan Plh. Kapenrem 182/JO, Kapten Chk. Frenky Silitonga, SH. Yang dihubungi papuadalamberita.com. via kontak WhatsAap, Minggu (06/04/2025).
Menurutnya, pergantian pejabat Danrem 182/JO dari Kolonel Inf. Aswin Kartawijaga kepada pejabat baru Kolonel Inf. Irwan Budiana, SE., MM., M.Han., dalam rangka promosi jabatan dan pembinaan karir Pamen di TNI AD.
Namun lebih lanjut menurut Kapten Chk. Frenky Silitonga, terkait dengan rencana serah terima jabatan Danrem 182/Jo masih menunggu sprint Kodam XVIII/Kasuari terkait pelaksanaan sertijabt tersebut
“Benar, ada pergantian pada jabatan Danrem 182/JO sesuai dengan surat keputusan Kasad tersebut namun untuk sertijab masih menunggu Sprint Kodam Kasuari,” tutur Kapten Chk. Frenky Silitonga.(Enrico Letsoin)