Ketua Pansus Otsus DPR Papua Barat Yan Yoteni saat pertemuan bersama warga di Kabupaten Teluk Wondama Papua Barat. PAPUADALAMBERITA. FOTO: ISTIMEWA
PAPUADALAMBERITA.COM MANOKWARI – Sejumlah anggota DPRP Papua Barat yang tergabung dalam Panitia Khusus terkait Otsus mengunjunggi sejumlah kabupaten dan kota di Papua Barat.
Kunjungan ini dilakukan untuk menjaring aspirasi terkait penyusunan sejumlah Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) sebagai turunan dari UU Otsus. Salah satu tim yang dipimpin Ketua Pansus, Yan Yoteni, saat ini berada di Teluk Wondama.
Menurut Yan Yoteni, kunjungan ke Teluk Wondama adalah untuk meminta masukan dari berbagai elemen yang ada di daerah tersebut. Aspirasi yang diterima akan menjadi bahan masukkan dalam proses penyusunan RPP.
“Sejak semalam kita sudah di Wasior. Kita akan mulai menjaring aspirasi di sini,” ujar Yoteni.
Yoteni menambahkan, dalam kunjungan ini mereka akan menemui sejumlah elemen masyarakat. Mulai dari pemerintah daerah hingga masyarakat adat. Seluruh masukan tersebut selanjutnya akan disusun menjadi satu draft usulan RPP yang akan dibawa ke pemerintah pusat.
“Setelah ini kita akan matangkan draftnya sebelum diserahkan ke pemerintah pusat,” kata anggota Fraksi Otsus ini.
Selain ke wilayah Kuri Wamesa, kegiatan yang sama juga dilakukan anggota panitia khusus lainnya ke Wilayah Sorong Raya dan Manokwari Raya.
Beberapa RPP yang kini tengah di godok pansus di antaranya terkait pemilihan DPRP dan DPRK, penyelenggaraan kesehatan, pembentukan badan khusus dan penerimaan khusus. Sejumlah RPP ini merupakan aturan ternis terkait sejumlah pasal dalam UU Otsus.(tam)