Kapolres Teluk Wondama, AKBP Yohanes Agustiandaru menandatangani pencanangan pembangunan menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, Kamis (4/3/2021). PAPUADALAMBERITA. FOTO: POLRES WONDAMA
PAPUADALAMBERITA.COM. MANOKWARI – Polres Teluk Wondama canankan pembangunan menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, Kamis (4/3/2021) di Polres Teluk Wondama. Dalam kesempatan yang Polres Teluk Wondama melaunching perdana pelayanan SIM, STNK dan SKCK Delivery.
Kapolres Teluk Wondama, AKBP Yohanes Agustiandaru, SH, SIK, MH dalam sambutannya mengatakan, Polres Teluk Wondama telah diusulkan Polda Papua Barat ke Mabes Polri dalam rangka Pencanangan pembangunan menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih melayani pada tahun 2021 dan terdapat beberapa Satker di Polda Papua barat.
‘’Zona integritas diberikan kepada instansi pemerintahan yang seluruh jajarannya memiliki komitmen untuk mewujudkan wilayah bebas korupsi dan wilayah birokrasi bersih melayani melalui reformasi birokrasi yang khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik yang akan dinilai oleh tim dari internal dan eksternal,’’ ujar Kapolres.
Para Kasat satuan Polres Teluk Wonda menandatangani pencanangan pembangunan menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, Kamis (4/3/2021). PAPUADALAMBERITA. FOTO: POLRES WONDAMA
Kapolres menjelaskan, bahwa Wilayah birokrasi bersih melayani merupakan suatu predikat yang diberikan bagi instansi yang mempunyai meliputi , manajemen ketataan laksanaan, manajemen ketataan SDM, peningkatan akuntabilitas, peningkatan pengawasan.
‘’Dalam rangka pencanangan zona integritas diharapkan kepada seluruh anggota Polres Teluk Wondama memiliki komitmen untuk mewujudkan zona integritas dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas publik sesuai dengan SOP yang tidak berbelit – belit,’’ sebut Kapolres.
‘’Perlu diketahui para tamu undangan, bahwa Polres Teluk Wondama memiliki beberapa unit pelayanan seperti pelayanan SIM, STNK, SKCK, SPKT, Pelayanan Sidik jari, Surat keterangan bebas narkoba dan pelayanan lainnya terkait dengan menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif dan pelayanan ini terdapat di satuan masing – masing,’’ jelasnya.
Ia mengatakan, dalam rangka program 100 kerja Kapolri kedepan akan dibangun gedung pelayanan satu atap untuk mempermudah dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Kapolres Teluk Wondama, para Kasat Satuan dan Forkopimda Teluk Wondama. PAPUADALAMBERITA. FOTO: POLRES TELUK WONDAMA
‘’Dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat polres teluk Wondama akan melaunching SKCK, SIM dan STNK delivery apabila surat dimaksud sudah selesai para pemohon tinggal menghubungi petugas agar dapat diantarkan dirumah, hal ini juga dapat membantu pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran Covid 19,’’ kata Kapolres.
Bupati beserta tamu undangan meninjau secara langsung pada lokasi pelayanan publik Polres Teluk Wondama
Kegiatan dioakhir dengan peninjauan oleh Plh. Bupati Kab. Teluk Wondama Deni Simbar, SE, M.si yang didampinggi Kapolres Teluk Wondama, AKBP Yohanes Agustiandaru, SH, SIK, MH.(tam)