Dansat Brimob : Warga Jangan Terprovokasi, Jangan Berlebihan Sikapi 1 Desember
Papua Barat November 30, 2020 admin 0

Dansat Brimob Polda Papua Barat, Kombes Pol Semmy Ronny Thaba. PAPUADALAMBERITA. FOTO: ISTIMEWA
PAPUADALAMBERITA.COM. MANOKWARI – Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Papua Barat, Kombes Pol Semmy Ronny Thaba menegaskan kepada seluruh warga Manokwari dan Papua Barat untuk tidak berlebihan menyikapi 1 Desember 2020.
‘’Atas nama satuan Brimob Polda Papua Barat serta Komandan satuan Brimob mengimbau Kepada seluruh masyarakat yang ada di Provinsi Papua Barat khususnya, juga yang di Manokwari berkaitan dengan tanggal 1 Desember dan tanggal 14 Desember sebenarnya buat kami itu bukan tanggal yang khusus yang khusus. Namun sebagai Dansat Brimob tapi juga anak asli Papua saya mengimbau untuk Jangan mudah terprovokasi, jangan juga menyikapi 1 Desember dengan apa cara-cara yang berlebihan sehingga nanti terjadi hal-hal yang tidak perlu,’’ ujar Dansat Brimob yang ditemui wartawan, Senin (30/11/2020) di Mako Brimob sore.
‘’Kita ada di Papua ini bagian dari kedaulatan negara kesatuan Republik Indonesia, sehingga hukum yang berlaku di negara ini adalah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia, itu yang harus diingat oleh masyarakat semua di Provinsi Papua Barat,’’ tambah Kombes Semmy.
Ia mengajak semua warga jaga situasi Kamtibmas di wilayah Polda Papua Barat agar tetap aman dan kondusif, sehingga aktivitas masyarakat bisa berjalan baik, masyarakat yang ada di Provinsi Papua Barat ini bukan sebagian masyarakat dari kelompok-kelompok tertentu itu saja, tetapi masyarakat yang lain yang ada di wilayah hukum Polda Polda Papua Barat ini juga harus dijaga hak-haknya.
‘’Mereka juga harus diberikan jaminan keamanan, bahwa situasi Kamtibmas harus tetap aman kondusif, sehingga aktivitas masyarakat secara keseluruhan berjalan baik, tidak ada hal-hal yang kemudian nanti menimbulkan kegaduhan dalam masyarakat, ‘’ tegas Semmy.
Sambung Dansat bahwa untuk tanggal 1 Desember apart keamanan sudah melakukan seranghkaian kegiatan jauh hari sebelumnya, untuk penegakan hukum dan tindakan hukum itu terakhir dilakukan.
‘’Yang pertama, jauh hari sudah kita lakukan dalam upaya persuasif dengan membangun komunikasi, membangun hubungan dengan berbagai tokoh masyarakat yang ada di Provinsi Papua Barat, lebih khusus di Kota Manokwari agar nanti tanggal 1 Desember ini tidak tidak perlu ada upaya represif yang dilakukan oleh pihak kepolisian,’’ tuturnya.(tam)
Related Posts
-
Maboro Ingatkan Kader Golkar Jangan Menyesal Terima Konsekwensi
Plt Ketua DPD II Partai Golkar Teluk Bintuni Buce Maboro menyampaikan orasi politik saat kampannye…
-
Semangat Pagi: "Ayo Pakai Masker" "Jangan Kendor"
PAPUADALAMBERITA.COM.MANOKWARI - Angka postif orang yang tertular Corona di Papua Barat sampai Kamis (24/9/2020) sudah…
-
Piet-Matret : Masyarakat Bintuni Jangan Terhasut Politik Identitas
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni nomor urut 2, Ir Petrus Kasihiuw,M.T -…
-
Napoleon Fakdawer Sebut Demo Sah Saja, Tapi Jangan Terjebak Papua Merdeka
Ketua Gerakan Rakyat Cinta NKRI(GERCIN) Papua Barat Napoleon Fakdawer. PAPUADALAMBERITA. FOTO: ISTIMEWA PAPUADALAMBERITA.COM. MANOKWARI -…
-
Tanggal 9 - 9 +18 = 959, Jangan Lupa Pakai Masker
Gambaran situasi COVID-19 Papua Barat, per rabu 9 September 2020 yang dikeluarkan Satuan Tugas Percepatan…
No comments so far.
Be first to leave comment below.