-
Ketua PWI Pusat ada pelatihan penulisan featuri yang digelar PWI Papua Barat, SKK Migas,dan Genting Oil Kasuri Pet. Ltd di Hotel Aston Manokwari, Selasa (5/11/2024).FOTO: RUSTAM MADUBUN. PAPUADALAMBERIT.
PAPUADALAMBERITA.COM.MANOKWAFRI -Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) terus berkomitmen meningkatkan kemampuan wartawan.
Organisasi PWI menydari pentingnya pendidikan dan pelatihan bagi wartawan dalam menyampaikan informasi yang jelas dan akurat kepada masyarakat.
Oleh karena itu, PWI menggelar serangkaian program pendidikan dan pelatihan yang ditujukan tidak hanya bagi wartawan, tetapi juga untuk mitra daerah dan mitra swasta.
“Sebagai bagian dari upaya melindungi profesi wartawan, PWI memiliki tanggung jawab untuk secara konsisten mengadakan pelatihan,” ujar Ketua PWI Pusat Zulmansyah Sekadang.
Ketua PWI Pusat menyampaikan itu dalam pelatihan penulisan feature yang digelar PWI Papua Baat, bersama SKK Migas, dan Genting Oil Kasuri Pte. Ltd di Hotel Aston Manokwari Selasa (5/11/2024).
“Manfaat dari palatihan bersifat ganda. Selain meningkatkan kemampuan wartawan, pelatihan ini juga berkontribusi kepada mitra daerah dan sektor swasta, dapat memperluas jaringan informasi yang lebih berkualitas,” sebut Ketua PWI Pusat.
PWI menyadari bahwa wartawan memiliki kemampuan menulis yang bisa digunakan untuk menyediakan informasi yang akurat dan bermanfaat.
Dalam konteks ini, kemampuan menulis yang baik menjadi salah satu kunci untuk menghindari penyebaran berita yang salah.
“Jika wartawan tidak terlatih untuk menulis dengan baik, dampaknya tidak hanya menjadikan berita kurang berkualitas, tetapi juga merugikan masyarakat yang membutuhkan informasi yang dapat dipercaya,” tambah Zulmansyah Sekadang.
Melalui pelatihan ini, diharapkan wartawan dapat meningkatkan keterampilan dalam menulis dan melaporkan berita, sehingga setiap informasi yang disampaikan ke publik merupakan berita yang jelas, akurat, dan berkualitas.
Dengan demikian, peran wartawan sebagai penyambung informasi penting bagi masyarakat dapat terlaksana dengan optimal.
PWI Papua Baf menghadirkan 30 wartawan berpartisipasi dalam program ini untuk bersama-sama meningkatkan kualitas jurnalistik di Manokwari Papua Barat.(rustam madunun)