
PAPUADALAMBERITA.COM, Manokwari – Seni dan budaya Papua terus dilestarikan. Cara mencintai kearifan lokal akan masuk ke sekolah sekolah di Manokwari Papua Barat.
Dewan Kesenian Provinsi Papua Barat memiliki program yaiyu, seniman masuk sekolah.
‘’Artinya seniman-seniman akan masuk sekolah untuk memperkenalkan seni dan budaya papua kepada anak-anak sekolah sehingga seni dan budaya papua tidak hilang dari generasi muda,’’ kata Ketua Harian Dewan Kesenian Provinsi Papua Barat, Elly Krey pada papuadalamberita.com Kamis (31/1).
Dewasan Kesenian Papua Barat tidak berhenti untuk melestarikan seni dan budaya Papua Barat, karena
seni dan budaya Papua merupakan jati diri orang asli Papua yang harus terus dilestarikan.
Krey nebgatakan, era modernisasi menjadi tantangan bagi ekesistensi seni dan budaya Papua, karena masuknya budaya-budaya luar ikut mempengaharui budaya Papua.
‘’Sehingga berdampak terkikisnya budaya Papua, bila tidak dipertahankan akan hilang,’’ ujar Krey.
Salah satu dampak pengaruh budaya luar terhadap budaya papua adalah gemar cinta budaya papua dikalangan generai muda sudah hilang yang akan berdampak hilangnya jati diri generasi muda papua kata elly
Tanah Papua terkenal dunia karena budayaPapua yang unik. “Sebagai generasi terus jaga dan melestarikan seni budaya Papua demi anak cucu kita.’ tegas seniman senior asal pulau Biak.(kew)