Papua Barat

Pimpinan Mataradar.com dan 36 Mahasiswa STIA Asy – Syafi’iyah Sandang Gelar Sarjana

160
×

Pimpinan Mataradar.com dan 36 Mahasiswa STIA Asy – Syafi’iyah Sandang Gelar Sarjana

Sebarkan artikel ini
Ketua LLDIKTI Kopertis Wilayah XIV Papua-Papua Barat, Suriel Mofu dan wisudawan Rustam Rettob, S.AP, Pimpinan Media Online Mmataradr com. FOTO:papuadalamberita.com/rico lets
Rustam Rettob didampinggi istri Rosmita  Turua, SE dan anak Fajar Putra Kusuma Bhakti Rettob serta Sutaji S.Ap dan Istri.FOTO: papuadalamberita.com/rico lets

PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi orang tua dan keluarga bila anaknya berhasil lulus dari perguruan tinggi dengan menyandang gelar Sarjana.

Hal inilah yang nampak terjadi di Ball Room Hotel Grand Papua Fakfak, saat 37 Mahasiswa STIA – Asy – Syafi’iyah mengikuti prosesi wisuda sarja yang di gelar Senat Perguruan Tinggi STIA Asy – Syafi’iyah Fakfak Sabtu kemarin (31/8).

Dari 37 Mahasiswa yang di wisuda sarjana administrasi publik dengan menyandang gelar S1 S.AP, satu wisudawan yakni Pimpinan Umum media online Mataradar.com Rustam Rettob.

Dengan wisuda 37 mahasiswa STIA Asy – Syafi’iyah Fakfak yang berlangsung Sabtu (31/8) di Ball Room Hotel Grand Papua Fakfak, Pimpinan Umum media online Mataradar.com, Rustam Rettob bersama 36 rekan wisudanya berhak secara hukum menyandang gelar S.AP.

Baca juga: Pagi Ini Ramai Pembeli – Pedagang di Pasar Wosi Manokwari Papua Barat

Baca juga: TNI – Polri Minta Komitmen Masyarakat Fakfak Jaga Keamanan

Ketua STIA Asy –Syafi’iyah Fakfak, Zulfiqar Weunan Bauw, SE, dalam sambutannya saat wisuda 37 sarjana, berpesan, agar jebolan STIA Asy – Syafi’iyah Fakfak yang saat ini resmi menyandang gelar sarjana S1 S.AP, agar kembali kemasyarakat dapat menjaga nama baik almamater dan dapat mengembangkan Ilmu pengetahuan yang didapat selama mengikuti pendidikan di STIA Asy – Syafi’iyah Fakfak secara baik dan benar dan terpenting jebolan perguruan tinggi ini dapat ikut menjaga kedamaian di kabupaten Fakfak.

Zulfiqar Weunan Bauw, SE, mengatakan, dengan melihat kemajuan pendidikan tinggi maka STIA Asy – Syafi’iyah Fakfak dengan kondisi saat ini masih banyak mengalami kekuranganfasilitas pendukung karena dia berharap agar Lembaga Layanana Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) dan Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak dapat mambantu  memberikan bantuan fasilitas pendidikan kepada STIA Asy – Syafi’iyah Fakfak.(RL 07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *