OlahragaPapua

Pos Sinak Raider 500/Sikatan Gelar Pertandingan Bola Voli Sinak Cup 2020

185
×

Pos Sinak Raider 500/Sikatan Gelar Pertandingan Bola Voli Sinak Cup 2020

Sebarkan artikel ini

Turnamen Voli Sinak Cup 2020. PAPUADALAMBERITA. ISTIMEWA

PAPUADALAMBERITA.COM. SINAK- Turnamen bola voli antar  Kampung digelar oleh Personel Satgas Pam Rahwan Raider 500/Sikatan yang bertugas di Distrik Sinak, Puncak Jaya, Provinsi Papua. Ada 22 Tim voli  Putra Putri dari 11 Kampung di Distrik Sinak ikut memeriahkan Sinak Cup 2020

Gelaran pertandingan  tersebut disambut meriah masyarakat yang dibuka diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya,  tanggal 1 Desember 2020 dan final pada 8 Desember 2020 di lapangan voli Kampung Sinak, Kabupaten Puncak Jaya, Papua,Selasa(8/12/2020)

Warga distrik Sinak yang tumplek di sekitar lapangan, Mereka menyaksikan pertandingan yang melibatkan Tim antar Kampungnya masing-masing.

“Sejak dulu, voli ini menjadi olahraga yang digandrungi masyarakat. Selain mudah untuk menyiapkan medianya, juga bisa diikuti oleh banyak orang. Sehingga pertandingan voli selalu meriah,” ujar Kepala Distrik Sinak Petrus Kogoya saat menutup giat tersebut.

Olahraga bersama tersebut, imbuh Petrus, perlu digalakkan di era digital seperti saat ini. Tak hanya masyarakat perkotaan, namun hingga ke pelosok Kampung sekalipun kini telah disibukkan dengan kerjaanya masing-masing. Sehingga mengurangi aktivitas fisik di luar ruang seperti halnya olahraga.

Tim juara voli Sinak Cup 2020 bersama Danpos Sinak Letda Inf Sena Nurjabbar. PAPUADALAMBERITA. FOTO: ISTIMEWA

“Kami ingin tradisi olahraga di kampung ini tetap berjalan. Rajin olahraga akan bikin badan bugar. Kalau sudah bugar, daya tahan tubuh kita juga akan kuat kata, “Petrus.

Selanjutnya Komandan Yonif Raider 500/Sikatan Letnan Kolonel Inf Yoki Maliton SH Tr (Han) melalui Danpos  Sinak Modern Letda Inf Sena Nurjabbar  menambahkan, selain ingin mengajak warganya gemar berolahraga, turnamen ini digelar untuk memupuk kembali kekompakan warga Lewat ajang ini, warga diharapkan bisa lebih sering bertemu dan berinteraksi sehingga saling akrab dan kompak.

“Kalau sudah kompak kan enak. Saat ada permasalahan di Kampung bisa segera dipecahkan bersama, karena komunikasinya sudah terjaga dari sebelumnya. Kekompakan ini akan menjadi modal utama kita membangun Kampung,” ujarnya.

Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim dan official sehingga mau menghadiri dan mengikuti pertandingan bola Voli, saya berharap dengan kegiatan ini dapat mempererat tali persaudaraan dan membangkitkan semangat olahraga yang selama ini mati suri, kirannya jiwa olahraga tumbuh sehingga menghasilkan atlet-atlet berprestasi dari Sinak ini hingga tingkat Nasional bahkan International,” cetusnya.

“Berharap dengan kegiatan bola voli ini  dapat mengukur tingkat keberhasilan dalam pembinaan selama ini di kampung masing-masing,” pungkas Sena Nurjabbar.(tam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *