PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Kepala Distrik Kokas, Fakfak – Papua Barat, Hamzah Almokhdar, S.Sos. secara terang – teranganya mengkampanyekan dukungan politiknya kepada Bapaslon Untung Tamsil dan Yohana Dina Hindom, di Pilkada Fakfak 2024.
Bahkan Almokhdar dalam kegiatan pemekaran Kampung yang berlangsung di Kokas, Kamis kemarin (12/9/2024), secara terang – terangan meminta dukungan masyarakat Kokas agar memilih UTAYOH di Pilkada Fakfak 2024 sehingga Untung Tamsil dan Yohana Hindom dapat melanjutkan kepemimpinan di 5 tahun berikut.
Dia juga menantang wartawan untuk mempubilkasi pernyataan dukungannya tersebut kepada Bapaslon UTAYOH, “Kalau ada wartawan yang mau mencatat (beritakan) silahkan, ini saya bicara untuk kepentingan negeri,” tuturnya dengan nada menantang.
Pernyataan Kepala Distrik Kokas tersebut, membuktikan bahwa dia sebagai ASN di lingkup Pemkab Fakfak tidak menjaga netralitasnya sebagai pejabat di Pemkab Fakfak dan menunjukan dukungagnya ke Bapaslon petahana (UTAYOH) di Pilkada Fakfak 2024.
Suara lantang Kepala Distrik Kokas, Hamzah Almokhdar, S.Sos, mendukung dan mengajak masyarakat di wilayah Pemerintahannya mendapat sorotan. Video kampanyenya yang viral tersebut mendapat sorotan masyarakat yang menilai dia sebagai pejabat ASN tak netral dan tak layak menjadi seorang apartur sipil negara.
Dalam video viral tersebut, Hamzah Almokhdar, S.Sos yang saat ini menjabat sebagai Kepala Distrik Kokas juga menantang wartawan untuk mempublikasikan pernyataannya tersebut.
“Kalau ada wartawan yang mau mencatat (beritakan) silahkan, ini saya bicara untuk kepentingan negeri,” tantangnya.
Ini profile singkat Kepala Distrik Kokas Hamzah Almokhdar, S.Sos. dia pernah bekerja sebagai pegawai negeri sipil di Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Fakfak. Setelah lama mengabdi sebagai ASN di Badan Kepegawaian Daerah, dia sempat dimutasikan ke Keluarahan Kokas.
Setelah lama bertugas di Kelurahan Kokas, pada tahun 2022 dimasa kepemimpinan Bupati Untung Tamsil, Hamzah Almochdar kembali dipercayakan menjabat sebagai Kepala Distrik Kokas. (Enrico Letsoin)