Pengibaran bendera merah uutih oleh tiga penggerek bendera pada upacara HUT RI Ke 74 di Kampung Kotam Fakfak Timur Tengah, Sabtu (17/8/2019). FOTO: RICO LET”s/papuadalamberita.com
PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Kepala Distrik Fakfak Timur Tengah Kabupaten Fakfak Papua Barat, Barnabas Bahamba, S.Sos, yang berdiri di podium lapangan upacara yang berlandaskan pasir di Kampung Kotam ketika memimpin mengheningkan cipta kepada arwah pahlawan yang telah gugur, dia juga meminta seluruh peserta upacara untuk memberikan penghormatan terakhir dalam bentuk pengheningan cipta kepada Kapolsek Fakfak Timur, IPDA Abraham Felle, yang meninggal dunia dalam tugas jelang HUT RI Ke 74.
Ternyata Ipda Abraham Felle, yang telah menjabat Kapolsek Fakfak Timur sebanyak dua kali, sebelum pergi meninggalkan warga masyarakat Fakfak Timur Tengah dan Fakfak Timur, sempat memimpin masyarakat untuk mempersiapkan lokasi upacara 17 Agustus 2019 di Kotam.
Bahkan dirinya pada Kamis (16/8) sekitar jam 19.00 Wit sebelum meninggalkan lokasi persiapan pelaksanaan Upacara HUT RI Ke 74, sempat berpesan kepada masyarakat bahwa dirinya akan kembali di Kampung Kotam untuk bersama masyarakat mempersiapakan segala kebutuhan Upacara HUT RI.
Hal inilah yang membuat Kepala Distrik Fakfak Timur, Barnabas Bahamba, S.Sos, yang bertindak sebagai Irup. Memberikan penghormatan terhadap almarhum dengan seluruh peserta upacara untuk mengheningkan cipta kepada Kapolsek Fakfak Timur Alm. Ipda. Abraham Felle, yang gugur dalam melaksanakan tugas jelang HUT RI Ke 74.
Suasna upacara HUT RI Ke 74, yang dihadiri masyarakat Distrik Fakfak Timur Tengah dan masyarakat Distrik Fakfak Timur, dengan tertib mengikuti upacara hingga berakhir.
Usai upacara HUT RI Ke 74, sebagian besar peserta upacara yang datang dari Kampung – Kampung di Distrik Fakfak Timur Tengah dan Fakfak Timur, hanya membicarakan kebaikan Kapolsek Fakfak Timur, Alm. Ipda. Abraham Felle, sampai – sampai Wakil Ketua DPRD Fakfak, Semaun, Hegemur, SE, pun mengenang kebaikannya selama bertugas sebagai Kapolsek Fakfak Timur.
Beberapa peserta upacara di kampung Kotam, mengenangnya, sebagai sosok Putra Papua yang lahir di Sentani pada tahun 1964, sebagai sosok yang baik hati dan ramah serta mengayomi masyarakat di kedua distrik tersebut.
Menurut mereka, Ipda. Abraham Felle, setiap dari Kota Fakfak menuju tempat tugasnya di Polsek Fakfak Timur Kampung Wery, dengan menggunakan kendaraan roda dua, selalu menyempatkan waktu untuk bersilahturahmi dengan masyarakat sepanjang jalan yang dilewatinya.
Bekal rokok dan pinang yang selalu dibawa dalam tasnya menjadi alat komunikasi dengan masyarakat, karena setiap melewati satu kampung, Ipda. Abraham Felle selalu menyempatkan waktu untuk ketemu warga sambil menyodorkan rokok dan pinang, kisah salah satu warga kampung Wambar kepada papuadalamberita.com. di kampung Kotam usai upacara HUT RI Ke 74 yang berlangsung di Kampung tersebut. (RL 07)