Papua Barat

Wahidin Puarada Sebut Doa Masyarakat Terkabul, Pilkada Fakfak 2024 Tanpa Kotak Kosong  

537
×

Wahidin Puarada Sebut Doa Masyarakat Terkabul, Pilkada Fakfak 2024 Tanpa Kotak Kosong  

Sebarkan artikel ini
Mantan Bupati Fakfak
Mantan Bupati Fakfak Periode, Dr. Wahidin Puarada, M.Si. Jumat (30/8/2024). FOTO : ISTIMEWA. PAPUADALAMBERITA.COM.
Print

PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Mantan Bupati Fakfak Dr. Wahidin Puarada, M.Si., mengatakan, doa masyarakat Fakfak terkabulkan sehingga Pilkada Fakfak 2024 dapat berlangsung secara demokratis dengan munculnya 2 kandidat bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Fakfak, yakni Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Untung Tamsil dan Yohana Dina Hindom berakronim UTAYOH Jilid 2 dengan Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati, Samaun Dahlan dan Donatus Nimbitkendik berakronim SANTUN.

Dengan munculnya dua kandidat bakal pasangan Calon Bupati Fakfak dan Wakil Bupati Fakfak periode 2024 – 2029 maka masyarakat secara demokrasi akan memilih yang terbaik dari kedua Bapaslon tersebut, ungkap Wahidin.

“Tiga minggu lalu, saya kemukakan bahwa Pilkada Fakfak 2024 sebaiknya berlangsung secara demokratis artinya harus ada 2 atau 3 calon Bupati dan Wakil Bupati. Saya mengajak warga masyarakat berdoa semoga tidak ada kotak kosong dan memohon kepada Allah agar Allah memberikan masyarakat fakfak pemimpin yg baik, mudah – mudahan bisa membuat masyarakat sejahtera. Alhamdulillah, doa masyarakat fakfak untuk tidak terjadi kotak kosong, setelah masing2 kelompok yaitu kelompok kotak kosong dan kelompok tanding berusaha dan berdoa ternyata  Allah mengabulkan usaha dan doa kelompok yang mengingkan Pilkada Fakfak harus ada lawan tanding,” ujar Ustad Wahidin Puarada dalam tulisannya yang diterima papuadalamberita.com.

Menurut Wahidin, dengan terhindarnya kotak kosong di Pilkada Fakfak 2024, kini masyarakat Fakfak harus terus memanjatkan doa kepada Allah agar Allah menunjukkan pemimpin yang mampu membawa masyarakat Fakfak menjadi  sejahtera.

Terkait dengan doa masyarakat Fakfak agar Allah hadirkan pemimpin yang baik untuk masyarakat Fakfak, Allah akan menunjukkan kepada warga  masyarakat, tanda – tanda nya, ungkap Ustad WP sapaan akrabnya.

Lanjut Ustad Wahidin Puarada, tanda – tanda pemimpin yang  baik diantaranya pemimpin dan atau calon pemimpin itu kalau berjanji pasti ditepati, satunya kata dengan perbuatan, tidak suka berbohong. Dan ada banyak lagi kriteria – kriteria lainnya menurut nilai yang dipedomani oleh masing – masing warga masyarakat Fakfak.

“Jadi silahkan warga masyarakat menilai dari dua calon Bupati dan wakil Bupati ini mana yg terbaik menurut norma agama maupun nilai – nilai dan aturan – aturan dalam penyelenggaraan Pemerintahan serta nilai – nilai kebiasaan dalam masyarakat yang dikenal sebagai nilai adat. Selamat berusaha dan berjuang serta menilai kedua pasangan calon ini untuk memilih yang terbaik,” ungkapnya.

“Kalau masyarakat menggunakan nilai – nilai yang maksudkan ini, Insyaa Allah masyarakat Fakfak bisa mendapat pemimpin yang baik dan bisa membawa masyarakat Fakfak lebih maju, makmur dan sejahtera,” tutup Wahidin.(Enrico Letsoin)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *