Papua Barat

Gubernur Papua Barat dan Istri Mengikuti Ibadah Syukur di Gereja Pengharapan Rendani

254
×

Gubernur Papua Barat dan Istri Mengikuti Ibadah Syukur di Gereja Pengharapan Rendani

Sebarkan artikel ini
Gubernur Papua Barat Drs Dominggus Mandacan, M.Si bersama Nataniel Drs Mandacan, M.Si saat ibadah syukur di Gereja Pengharapan Rendani Manokwari, Rabu (5/3/2025). FOTO: RUSTAM MADUBUN.PAPUADALAMBERITA
Print

PAPUADALAMBERITA.COM.MANOKWARI –  Setelah tiba di Bandara Rendani, Manokwari, Rabu (5/3/2025) pagi dan disambut prosesi adat serta pemerintahan, Gubernur Papua Barat Drs. Dominggus Mandacan, M.Si, bersama istri yang juga Ketua TP PKK Papua Barat, Yuliana Kiriweno/Mandacan, melanjutkan kegiatan ibadah syukur di Gereja Harapan Rendani, Manokwari.

Baca juga: Sekda Sambut Gubernur Papua Barat Dan Wakil Gubernur Papua Barat

Ibadah singkat tersebut diadakan sebagai bentuk ungkapan syukur atas perjalanan panjang yang mereka jalani, termasuk perjalanan dari Jakarta setelah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto, serta perjalanan kembali ke Manokwari dengan selamat dan sehat.

Dalam doa tersebutdengan harapan, Gubernur Mandacan bersama sang istri berharap agar Tuhan memberkati tugas dan tanggung jawab mereka sebagai pemimpin daerah, serta memberikan kekuatan untuk memimpin Papua Barat menuju kemajuan.

“Doa ini adalah bentuk rasa syukur kami atas perjalanan yang dilalui, dan kami juga memohon petunjuk serta berkah Tuhan untuk dapat menjalankan tugas ini dengan baik demi kemajuan Papua Barat,” ujar Gubernur Mandacan.

Usai ibadah, Gubernur Dominggus Mandacan dan Ketua TP PKK Yuliana Kiriweno melanjutkan perjalanan menuju kediaman pribadi mereka di Mandopi, Manokwari Barat, tempat di mana mereka akan memulai langkah-langkah awal dalam memimpin provinsi yang kaya akan potensi ini.

Dengan doa dan harapan, kedatangan mereka di Manokwari disambut dengan penuh semangat oleh masyarakat dan pejabat daerah, yang berharap kepemimpinan baru ini akan membawa perubahan positif bagi kemajuan Papua Barat.(rustam madubun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *