PAPUADALAMBERITA.COM.MANOKWARI – Bakal Calon Bupati Manokwari Hermus Indou, SIP dan bakal calon Wakil Bupati Manokwari, H Mugiyono, SHut, MLing menyatakan seluruh proses pemeriksaan kesehatan sebagai satu syarat pencalonan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Provinsi, Manokwari Papua Barat berjalan lancer, baik pemeriksaan fisik di hari pertama maupun tes kejiwaan di hari hari kedua.
Baca juga: Hermus Indou dan Mugiyono Jalani 11 Item Pemeriksaan Kesehatan
‘’Kita menjalani semua proses tes kesehatan dengan baik, ini atas berkat pertolongan Tuhan, dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Manokwari, pengendali pemenang dan tim koalisi partai politik,’’ ujar Hermus Indou yang didampingi Mugiyono dan Direktur RSUD dr Arnold Tiniap kepada wartawan Sabtu (31/8/2024) malam.
Pasangan dengan sapaan akrab “HERO” ini kelancaran pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu syarat dalam tahapan Pilkada tidak terlepas dari peran kerjasama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari, Rumah Sakit Umum Daerah Provinsi Papua Barat.
‘’Tenaga medis di sini sangat luar biasa, kita pasangan HERO apresiasi fasilitas kesehatan dan tenaga medis yang dimiliki di rumah sakit ini, luar biasa,’’ tutur Hermus dan Mugiyono.
Pelaksanaan pemeriksaan kesehatan yang dijalani pasangan HERO hari kedua Sabtu (31/8) diawali pada pukul 09.30 WIT dan berakhir pukul 20.39 WIT.
‘’Dalam pemeriksaan tidak ada kesulitan yang kita berdua HERU hadapi dalam proses pelayanan pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah Provinsi Papua Barat,’’ ujar Hermus Indou.
‘’Kita berharap hasil yang diperoleh dari hasil pemeriksaan ini baik untuk pasangan HERO, maupun juga untuk pasangan dari kabupaten lain semua dapat diberikan rekomendasi kepada kami semua untuk tahapan Pilkada di Kabupaten Manokwari di Kabupaten lainnya,’’ sebut Hermus.
Baca juga: Hermus Mugiyono Ajak Paslon Lain Kedepankan Etika Politik
Pasangan HERO mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada KPU Manokwari, Bawaslu dan juga Pemda Provinsi Papua Barat.
‘’Yang telah menjalin kerjasama yang baik dengan rumah sakit untuk melaksanakan pemeriksaan kesehatan, dan tes kejiwaan berturut-turut selama dua hari,’’ ujar Hermus.
‘’Kami juga menyampaikan terimakasih kepada Pemprov Papua Barat Bapak PJ gubernur, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Papua Barat Pak Arnold Tiniap, semua dokter, tenaga medis dan jajaran sangat luar biasa dan bisa memberikan pelayanan terbaik kepada calon kepala daerah dan wakil kepala daerah di wilayah Provinsi Papua Barat termasuk kami di Kabupaten Manokwari,’’ ucap Hermus dan Mugiyono.
Ia menyampaikan, terima kasih juga kepada seluruh masyarakat Manokwari atas dukungan doa mulai dari proses pendaftaran pda Kamis Kamis yang berjalan berjalan.
‘’Dan sampai hari ini memasuki tahapan pemeriksaan kesehatan dan tes kejiwaan hari terakhir dengan lancar dan baik,’’ ungkap Hermus.(rustam madubun)