Papua Barat

Pilih Pengurus Baru, Besok Gapensi Fakfak Gelar Muscab

117
×

Pilih Pengurus Baru, Besok Gapensi Fakfak Gelar Muscab

Sebarkan artikel ini
Ketua Panitia Pelaksana Muscab Ke V BPC Gapensi Fakfak, Zainuddin, S Hakim . FOTO: RICO LET”s/papuadalamberita.com

PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Setelah berlayar tanpa nahkoda yang sah selama dua tahun, kini sudah saatnya Badan Pengurus Cabang (BPC) Gapensi Fakfak memilih kepengurusan baru untuk menggantikan kepengurusan lama dibawah kepemimpinan Drs Fredy Thie sejak tahun 2012 – 2017.

Untuk memilih kepengurusan baru BPC Gapensi Fakfak kini telah membentuk panitia pelaksana Muscab Gapensi Fakfak ke V tahun 2019 yang diketuai Zainuddin S. Hakim.

Ketua Panitia Pelaksana Muscab Ke V BPC Gapensi Fakfak, Zainuddin, S Hakim, kepada papuadalamberita.com, mengatakan, BPC Gapensi Fakfak dibawah kepemimpinan Ketua Drs Fredy Thie, yang telah berakhir tahun 2017 sehingga dipandang perlu untuk dilakukan Muscab BPC Gapensi guna memilih kepengurusan baru untuk periode 2019 – 2024.

Muscab V BPC Gapensi Fakfak akan dilaksanakan Sabtu 3 Agustus 2019 di Fakfak selama sehari, tutur Ketua Pelaksana Muscab Ke V BPC Gapensi Fakfak, Zainuddin S. Hakim.

Menurutnya, Muscab Gapensi Fakfak yang akan dilaksanakan Sabtu besok (3/8) merupakan agenda penting bagi Gapensi Fakfak untuk memilih kepengurusan yang baru untuk melaksanakan roda organisasi lima tahun ke depan menggantikan pengurus lama 2012 – 2017 yang sudah berakhir.

Ketua Panitia Pelaksana Muscab Ke V BPC Gapensi Fakfak, Zainuddin, S Hakim. FOTO: RICO LET”s/papuadalamberita.com

Dikatakan sejak berakhir massa tugas kepengurusan yang lama 2012 – 2017, BPD Gapensi telah menerbitkan dua Surat Keputusan (SK) untuk Yanuarius Warpopor sebagai Plt. Ketua Gapensi Fakfak dan berikutnya lagi BPD Gapensi Papua Barat mengeluar SK untuk Zainuddin S. Hakim menjabat Plt. Ketua BPC Gapensi Fakfak.

Dan dalam Muscab ke V BPC Gapensi Fakfak yang akan dilaksanakan Sabtu (3/8), Zainuddin S. Hakim, merupakan salah satu calon kuat Ketua Gapensi Fakfak periode 2019 – 2024.

Namun Zainuddin S. Hakim, yang ditanya terkait dengan diri sebagai calon kuat Ketua BPC Gapensi Fakfak periode 2019 – 2024, enggan berkomentar kepada papuadalamberita.com, melalui hubungan kontak whatsapp.(RL 07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *