Papua Barat

Siwss-Belhotel Manokwari Tawarkan Iftar Buffet Menu Nusantara

131
×

Siwss-Belhotel Manokwari Tawarkan Iftar Buffet Menu Nusantara

Sebarkan artikel ini
Print

Penampilan dua staf Swiss-Belhotel Manokwari berbusana identik dengan ramadhan menyambut tamu atau penghuni hotel, serta aneka menu ta’jil jajanan nusantara sebagai hidangan pembuka saat berbuka puasa di Swiss-Belhotel Manokwari. PAPUADALAMBERITA. FOTO:  RUSTAM MADUBUN 

PAPUADALAMBERIT.COM. MANOKWARI – Selama ramadhan 1442 Hijriah, 2021, Swiss-Belhotel Manokwari menawarkan aneka menu jelang berbuka puasa dan makan sahur.

Menu yang ditawarkan spesial selama ramdahan adalah Iftar Buffet (paket.red) menu nusantara, termasuk makan sahur (breaksfeast) free ta’jil bagi setiap tamu yang menginap di hotel.

‘’Jadi makanan khas Indonesia, yang kedua, untuk rotasi menu, kami akan berubah setiap hari.

Dari makanan utama sampai ke jajanan pasar,  jadi ada perubahan,’’ ujar Food dan Beverage Manager Swiss-Belhotel Manokwari, Hendra yang ditemui wartawan seusai berbuka puasa, Rabu (14/4/2021) di Swiss-Bellhotel Manokwari.

Hendra yang didampingi Sales dan marketing managers Siwss-Belhotel Manokwari, Novita Lubis mengatakan, selain ta’jil dan jajanan nusantara, Swiss-BellHotel Manokwari juga menawarkan grobak kurma minuman semacam kopi tapi dari buah korma, ini dijual.

‘’Menu yang dihidangkan ini, setiap berubah-rubah, ‘’jelas Hendra.

Swiss-Bellhotel dalam menyambut ramadhan ini, tidak hanya pada hidangan khas, tetapi setiap staf hotel dari bagian reseption hingga pelayanan di restoran berbusana khas muslim.

Disain lobi hotel dan restoran hotel serta staf berbusana khas menyambut hari – hari besar keagamaan, natala, tahun baru, Imlek,  dan HUT kemerdakaan RI selalu menjadi sajian utama di etalase hotel, dekorasi dan ornamen identik dengan pennyambutan hari raya yang sedang berlangsung.

‘’Suasana hotel di buat suasana ramadhan bapak ibu (wartawan, red) kan bisa lihat staf  kami menggunakan busana penyambutan di pintu pelayanan. Jam berbuka seperti biasa waktu Manokwari sampai di pada pukul 22.00 malam,  jadi waktunya cukup panjang,’’ Sebut Hendra.

Untuk paket menu sahur,  menunya seperti menu sarapan pagi dengan standarisasi menu untuk  hotel bintang empat.(tam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *