Kapolres Fakfak, AKBP. Ongky Isgunawan, S.IK, MH, Selasa 10 Maret 2020. FOTO : RICO LET’s./papuadalamberita.com.
PAPUADALAMBERITA.COM. FAKFAK – Sebanyak 53 calon anggota Polri yang lolos melalui penjaringan calon Bintara Noken dari wilyah hukum Polres Fakfak masih akan menjalani tes lanjutan yang akan berlangsung di Polda Papua Barat .
Hal itu dikatakan Kapolres Fakfak AKBP. Ongky Isgunawan, S.IK, MH, saat menjamu papuadalamberitas.com. di ruang kerjanya, Selasa siang (11/03/2020).
Menurut pemegang tongkat komando di Polres Fakfak, yang akrab disapa Ongky, dari jumlah 89 calon Bintara Noken yang telah mengikuti tahapan seleksi hingga seleksi administrasi di Polres Fakfak , 36 calon Bintara Noken dinyatakan belum lolos sedangkan 53 dinyatakan lolos untuk mengikuti seleksi lanjutan di Polda Papua Barat dalam minggu depan.
“Dari 89 yang mengikuti seleksi calon Bintara Noken melalui Polres Fakfak hanya 53 peserta yang berhasil mengikuti seleksi lanjutan di Polda Papua Barat yang akan berlangsung minggu depan”, tutur AKBP. Ongky Isgunawan, S.IK, yang pernah bertugas di Wilayah Hukum Polda Aceh selama 5 tahun dan juga pernah bertugas di Polda Kalimantan Barat selama 12 tahun.
Lanjut ayah 3 anak ini, 53 calon anggota Bintara Noken yang akan mengikuti seleksi lanjutan di Polda Papua Barat akan terjaring lagi untuk memenuhi kuota Polres Fakfak sebanyak kurang lebih 14 orang.
“Kuota untuk Polres Fakfak hanya 14 sehingga 53 calon Bintara Noken asal Kabupaten Fakfak akan ikut seleksi lagi di Polda Papua Barat”, tuturnya.
Peserta calon Anggota Polri Penerimaan Bintara Noken Ketika Mengikuti Seleksi Administrasi di Polres Fakfak Beberapa Waktu Lalu. FOTO : RICO LET’s./papuadalamberita.com.
Dia melanjutkan, 53 pserta calon Bintara Noken yang telah lulus seleksi di Fakfak akan dikumpulkan di Polda Papua Barat pada Jumat (13/03/2020) dan akan mengikuti seleksi lanjutan pada Senin (16/03/2020).
“Mereka akan dikumpulkan di Polda Papua nanti pada hari Jumat (13/03/2020) untuk mengikuti seleksi lanjutan yang akan berlangsung pada jari Senin (16/03/2020”, tandasnya.
53 calon Bintara Noken yang telah lolos seleksi di Polres Fakfak akan kembali menjalani serangkaian seleksi lanjutan yang akan berlangsung di Polda Papua Barat yakni tes kesehatan tahap ke dua, tes psycologi, pengetahuan umum, akademik dan tes renang.
AK P. Ongky Isgunawan, S.IK, MH, berharap kepada peserta tes Bintara Noken asal Fakfak yang tidak lolos agar tidak partah semangat dan masih berpeluang untuk mendaftarkan diri pada penerimaan calon anggota Polri melelasui penerimaan reguler yang akan berlangsung dalam waktu dekat ini.
“Yang tidak lolos melalui penerimaan calon anggota Polri Bintara Noken, masih berkesempatan untuk mengikuti penerimaan reguler calon anggota Polri dalam waktu dekat”, tukasnya.(RL 07)