PAPUDALAMBERITA.COM.MANOKWARI – Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan launching Maskot Pesparawi Nasional Ke-XIV di Manokwari wujud persiapan semua stakeholder di Papua Barat membuktikan kepada negara bahwasanya Papua Barat siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pesparawi Nasional ke-XIV tahun 2025 di Kota Manokwari.
Baca juga: Polda, BIN, Kodam Yakinkan Dirjen Bimas Kristen Kemenag RI, Papua Barat Kondusif
Pada kesempatan itu Bupati Manokwari menginformasikan pada Dirjen Bimas Kristen RI, bahwa untuk kegiatan ceremony pembukaan Pesparawi Nasional Ke-XIV Kabupaten Manowkari telah mempersiapkan ruang terbuka publik di Lapangan Borasi yang sementara dalam tahap pembangunan.
‘’Mudah-mudahan sebelum akhir tahun 2024 ruang terbuka publik sudah bisa selesai, dan siap digunakan menyukseskan pelaksanaan Pesparawi Nasional yang ke-XIV di Manokwari Provinsi Papua Barat,’’ jelas Bupati Manokwari.
Pemerintah Kabupaten Manokwari menyampaikan apresiasi, terima kasih kepada Menteri Agama Republik Indonesia dan Dirjen Bimas Kristen RI, Lembaga Pengembangan Pesparawi Nasional (LPPN), LPPD jajaran Kementerian Agama Papua Barat.
‘’Yang tentu atas kesepakatan, Manokwari, Papua Barat dipercaya menjadi penyelenggara Pesparawi Nasional Ke-XIV tahun 2025. Ini penghormatan yang patut dihargai, dan kami akan laksanakan dengan sebaik-baiknya,’’ ujar Hermus Indou.
‘’Kami ingin membuktikan Papua Barat juga bias, Pesparawi Nasional bisa dilaksanakan sukses di tempat lain, maka di Papua Barat kami pun bisa menjadi tuan rumah yang baik untuk perhelatan ini berlangsung baik membanggakan semua,’’ sambung Indou.
Bupati berharap, Pesparawi Nasional tidak hanya mengejar penyelanggaraan, tetapi program penunjang apa yang bisa diletakkan di daerah sebagai wujud kontribusi negara mengakselerasi pembangunan di daerah ini.
‘’Biarlah puncak penyelenggaraan Pesparawi nasional sebagai wujud ungkapan syukur rakyat Papua Barat atas torehan hasil pembangunan yang sudah dilakukan negara di Provinsi Papua Barat dan Kabupaten Manokwari,’’ sebut Bupati.
Menurut dia, tentu, Kabupaten Manokwari bagian dari Provinsi Papua Barat bersama-sama dengan pemerintah Papua Barat, Gubernur, Sekda, LPPD provinsi dan Kabupaten memastikan, bahwasanya berbagi persiapan dalam rangka penyelenggaraan Pesparawi Nasional ini akan berjalan baik.
‘’Saya kira dari aspek strategi pembangunan nasional, ketika pemerintah meletakkan kegiatan yang sifat strategis di daerah, maka tentu tujuannya ingin mengakselerasi pembangunan di daerah.(rustam madubun)